Berikut adalah Pertanyaan (dan Jawaban) yang sering ditanyakan para calon jamaah umroh kami:
Maskapai penerbangan apa yang digunakan?
Untuk perjalanan umroh, kami menggunakan maskapai Lion Group. Untuk Umroh plus Turki kami menggunakan Turkeys Airline.
Mengapa Lion Group?
Dengan pengalaman dan cakupan layanan kami sejak tahun 2016, Maskapai Lion Group memberikan opsi terbaik bagi para jamaah kami, karena:
- Cakupan layanan penerbangan internasional Lion Group merupakan yang terbesar di Indonesia sehingga memungkinkan Samira Travel menerbangkan para jamaahnya dari 9 kota besar di Indonesia, yakni: Medan, Padang,
- Dibandingkan penerbangan asing seperti Saudia, Turkey Airlines, Oman Airline dan sebagainya, awak pesawat Lion Group menggunakan bahasa Indonesia untuk berkomunikasi dengan penumpang sehingga sangat memudahkan jamaah kami. Bahkan beberapa diantara awak juga bisa berbahasa daerah.
- Menu makanan Lion Group adalah menu makanan/minuman Indonesia, sehingga cocok sekali untuk lidah orang Indonesia.
- Lion Group adalah satu-satunya maskapai penerbangan yang bisa dicarter untuk program Umroh Bareng Satu Pesawat Samira Travel (UMBAST). UMBAST ini membuat para jamaah kami sangat bersemangat dan happy selama perjalanan.
- Lion Group memberikan kepastian lebih baik kepada para jamaah kami jika harus menggunakan rute domestik (juga dengan penerbangan Lion Group) ke bandara terdekat, sehingga jadwalnya lebih terjamin dan tidak perlu mengurus bagasi lagi. (Pastikan Lion Group juga diberitahu bahwa jamaah akan melanjutkan perjalanannya dengan maskapai Lion Group ke Saudi Arabia)
- Penghalaman kami membuktikan layanan Lion Group (yang juga menaungi Batik Air Premium), bagus sekali.
Apakah calon jamaah harus memiliki BPJS/KIS/JKN/ASKES?
Berdasarkan ketentuan Pemerintah RI, seluruh WNI harus memiliki BPJS/KIS/JKN/ASKES agar bisa mendapatkan paspor sehingga hal yang sama pun berlaku bagi calon jamaah umroh
Apakah calon jamaah juga harus memiliki Sertifikat Vaksinasi?
Betul. Ini sesuai dengan ketentuan Pemerintah RI. Minimal hingga Vaksinasi dosis ke-2
Bagaimana cara pengurusan paspor?
Pembuatan dan perpanjangan paspor bisa dilakukan di seluruh Indonesia. Calon jamaah tidak perlu ke ibukota propinsi, cukup ke kota/kabupaten terdekat.
Adapun biaya pengurusan di seluruh kantor imigrasi kota/kabupaten adalah GRATIS, tetapi harus membayar Rp. 350.000 untuk pencetakan buku paspornya.
Silahkan berkonsultasi dengan Layanan Pelanggan kami untuk mendapatkan solusi terbaik pembuatan/perpanjangan paspor Anda.
Adapun masa berlaku paspor yang diperbolehkan untuk digunakan minimal 8 bulan dari jadwal pemberangkatan.
Bagaimana proses pembayaran?
Proses pembayaran menggunakan rekening bank ke Virtual Bank Account PT Samira Ali Wisata sebagai penyelenggara umroh ini.
Untuk transfernya, bisa setor langsung, SMS-Banking, Internet Banking, Mobile Banking atau melalui channel pembayaran seperti Indomaret dan Alfamart.
Bagaimana dengan biaya umroh untuk anak-anak?
Ada beberapa kebijakan bagi jamah umroh anak-anak:
-
- Untuk bayi (maksimum berumur 24 bulan), maka ada potongan biaya 40% dari biaya umroh, dengan syarat duduk bersama orang tuanya di pesawat/bus dan tidak menggunakan tempat tidur sendiri di hotel. Bayi juga tidak perlu menggunakan perlengkapan sendiri. Tetapi, orang tua harus selalu menjaga anak-anak/bayinya selama perjalanan dan di Saudi Arabia.
- Untuk anak 2 - 6 tahun mendapatkan diskon 10% jika tidak menggunakan tempat tidur di hotel, dan tanpa diskon jika menggunakan tempat tidur sendiri di hotel.
- Untuk anak diatas 6 tahun, biaya umroh 100%, tidak ada diskon.
Walaupun demikian, sesuai dengan peraturan Pemerintah, semua orang yang bepergian ke luar negeri tetap harus menggunakan paspor sendiri, termasuk untuk bayi dan anak-anak.
Silahkan berkonsultasi dengan Layanan Pelanggan kami melalui tombol WhatsApp di bagian kanan bawah halaman ini jika mempunyai pertanyaan lain.
Apakah pembayarannya bisa dicicil?
Kami menyediakan opsi pembayaran dicicil, atau juga bisa melalui Mekanisme Umroh dulu Bayar Belakangan. Info lengkapnya, bisa dicek di halaman ini (silahkan diklik).
Apa perbedaan Paket-paket Safawi, Sukari dan Majol?
Yang membedakan ketiga paket tersebut adalah hotel dan pelayanan hotelnya. Untuk Majol menggunakan hotel bntang 5 dan 4 yang terdekat, paket Sukari hotel bintang 5 dan 4 dengan jarak menengah dan Paket Safawi menggunakan hotel bintang 4 dengan jarak terjauh (maksimum 800 m).
Berikut perbedaan hotel-hotelnya:
- Quad: sekamar isi 4 orang
- Triple: sekamar isi 3 orang
- Double: sekamar isi 2 orang
Pelayanan lainnya tetap sama.
Bagaimana dengan Bimbingan Umroh?
Kami menyediakan bimbingan secara online bagi calon jamaah untuk mempersiapkan diri sebelum keberangkatan.
Selain itu, Insya Allah, beberapa hari sebelum pelaksanaan umroh, kami akan melaksanakan Manasik Umroh offline bagi seluruh jamaah sehingga para jamaah bisa mengetahui prosesi umroh secara lebh detal.
Untuk pemantapan, akan ada manasik juga di Madinah sebelum berangkat ke Makkah melakukan umroh.
Apakah ada jadwal selama pelaksanaan umroh di Saudi Arabia?
Ya, ada. Secara umum, kegiatan selama umroh meliputi, peribadahan di Masjid Nabawi dan ziarah ke beberapa tempat selama di Madinah (sekitar 3 hari) dan juga peribadahan di Masjidil Haraam dan ziarah di beberapa tempat di Makkah (jika memungkinkan) selama 4 hari.
Adapun itenerary/rencana perjalanan yang lebih detail akan kami infokan kepada seluruh calon jamaah yang sudah mendaftar.
Silahkan menghubungi Layanan Pelanggan kami jika ada hal yang ingin ditanyakan tentang jadwal ini.
Belum menemukan jawaban pertanyaan Anda?
Daftar tanya-jawab ini, Insya Allah, selalu kami perbaharui sesuai dengan banyaknya pertanyaan yang masuk. Jika jawaban pertanyaan Anda belum ada, silahkan klik tombol WhatsApp di kanan bawah layar untuk langsung bertanya kepada Layanan Pelanggan kami. Terima Kasih